25.12.14

4 Manfaat Buah Tin untuk Kesehatan


Buah yang disebutkan beberapa kali dalam Al-Quran ini mengandung banyak manfaat. Dalam hadits Rasulullah Saw yang diriwayatkan dari Abu Darda

Rasulullah telah diberi hadiah satu wadah buah tin, kemudian Nabi bersabda, ‘Makanlah!’ Lalu beliau pun memakannya dan berkata, ‘Jika engkau berkata, ‘Ada buah yang diturunkan dari surga, maka aku bisa katakan, inilah buahnya, karena sesungguhnya buah surga tanpa biji. Oleh karena itu, makanlah, karena buah tin ini dapat menyembuhkan penyakit wasir dan encok.’”

Buah tin mengandung unsur gula dalam kadar yang tinggi, juga mengandung kalsium, fosfor, besi, dan sejumlah vitamin, seperti vitamin A, B, C dan K yang berfungsi menghentikan pendarahan. Sungguh banyak manfaat buah ini untuk pengobatan, berikut beberapa di antaranya:
  1. Mengobati susah buang air besar.

Seduh 3-4 butir buah tin kering dalam gelas berisi air dingin pada sore hari, lalu pada pagi harinya buah ini dimakan dan airnya diminum. Atau didihkan 3-4 buah tin segar yang telah dipotong-potong di dalam sebuah wadah berisi susu/yoghurt ditambah dengan 12 butir kismis, lalu minumlah.
  1. Mengobati penyakit usus atau lambung

Potong-potong buah tin kering, campur dengan minyak zaitun dan beberapa potong jeruk nipis, diamkan semalaman. Pada pagi hari, habiskan potongan-potongan buah ini beserta airnya.
  1. Mengobati luka dan bisul

Didihkan buah tin kering dengan susu sampai bagian dalamnya merekah pecah. Biarkan sampai mendingin, lalu balutkan bagian dalam buah tin ini tepat di atas luka. Gunakan sebagai pembalut luka dan ganti tiga kali sehari.
  1. Mengobati haid yang tidak teratur

Didihkan 25-30 daun tin dalam satu liter air, lalu minum. Ramuan ini bisa untuk mengatasi berbagai gangguan haid, sehingga melancarkan haid. Selain itu, ramuan ini juga berkhasiat meredakan batuk, sekaligus sebagai obat kumur untuk menyembuhkan peradangan gusi.
Memperlancar ASI. Seduh buah tin kering dengan air panas, biarkan beberapa menit, lalu minum airnya. Ramuan ini dapat memperlancar produksi ASI.
(Sumber  http://www.ummi-online.com)

No comments:

Post a Comment

LinkWithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...