21.2.15

Kelebihan Nutrisi, Juga Bahaya Lho!

 

 Makanan dan minuman yang menyehatkan sangat diperlukan oleh anak-anak untuk bertumbuh dan berkembang dengan optimal. Namun pemberian nutrisi juga harus dalam porsi yang seimbang dengan apa yang dibutuhkan oleh mereka.

Makanan dan minuman yang menyehatkan sangat diperlukan oleh anak-anak untuk bertumbuh dan berkembang dengan optimal.  Namun pemberian nutrisi juga harus dalam porsi yang seimbang dengan apa yang dibutuhkan oleh mereka. Jangan lantaran anak suka, maka Anda terus-menerus memberinya tanpa takaran yang tepat.

Mengapa harus seimbang? Karena apabila tidak seimbang, bukannya sehat, tubuh si kecil malah terancam risiko terkena gangguan penyakit. Untuk lebih jelasnya, berikut ini daftar penyakit berdasarkan informasi dari Sahabat Nestle bila si kecil kelebihan zat gizi tertentu.

Karbohidrat

Jika anak Anda mengonsumsi karbohidrat dalam takaran yang berlebih, ia cenderung bertubuh gemuk hingga obesitas. Nah, jika sudah obesitas, biasanya teman terdekat yang menyertainya adalah diabetes yang disebabkan oleh gula darah yang meningkat akibat kelebihan karbohidrat.

Protein

Protein bagus buat kesehatan tubuh asalkan tak berlebihan. Jika anak Anda kelebihan protein, maka beban kerja hatinya semakin berat dan biasanya ia akan mengalami gangguan ginjal.

Lemak

Sudah bisa dipastikan jika anak berlebihan dalam menimbun lemak di dalam tubuhnya, maka ia cenderung obesitas. Karena terdapat banyak lemak beserta kolesterol tinggi, maka anak pun rentan mengalami penyempitan pembuluh darah. Jangan berbangga bila memiliki anak yang masih sangat kecil yang bobotnya sudah setara dengan orang dewasa. Obesitas yang dialami sejak kecil sangat susah untuk dihilangkan hingga ia besar kelak.

Vitamin

Ada beragam penyakit jika anak kekurangan asupan vitamin. Kurang vitamin A menyebabkan gangguan pada mata. Kurang vitamin B-kompleks menyebabkan beragam gangguan pada kulit, anemia hingga merosotnya daya tahan tubuh. Kurang vitamin C menyebabkan sariawan, infeksi luka hingga gusi berdarah. Kurang vitamin D menyebabkan gangguan pertumbuhan gigi dan tulang. Kurang vitamin E mengakibatkan gangguan saraf dan otot. Sementara kekurangan vitamin K menyebabkan darah sulit membeku.
Namun jika berlebihan, vitamin pun akan menyiksa tubuh seperti rasa mual dan muntah. Bahkan anak yang kelebihan vitamin A bisa mengalami kejang.

Mineral

Jika anak Anda kurang bisa berkonsentrasi di sekolahnya, itu tandanya ia kurang salah satu mineral yakni zat besi. Namun jika anak terlalu banyak mengonsumsi zat besi, maka ia pun akan mengalami diare hingga muntah-muntah.
Itulah sebabnya mengapa mengonsumsi gizi pun harus seimbang, tak boleh berlebihan.
(Sumber Nestle)

No comments:

Post a Comment

LinkWithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...