16.2.15

Jintan Hitam, Berbau Khas dan Berkhasiat Bagi Kesehatan

 

 Beraroma khas dan memiliki segudang manfaat, jintan hitam sudah sering digunakan baik dalam dunia kuliner maupun kesehatan.

Beraroma khas dan memiliki segudang manfaat, jintan hitam sudah sering digunakan baik dalam dunia kuliner maupun kesehatan. Rempah yang satu ini sudah banyak dimanfaatkan sejak lama. Tak heran jika orang zaman dahulu, sering menggunakannya secara turun-temurun. Dr. Hadrawan Nadesul menyebutkan bahwa jintan hitam memiliki banyak khasiat kesehatan. Di antaranya, dapat Anda simak dalam liputan di bawah ini.

Meningkatkan stamina

Jintan hitam dapat menstimulasi energi yang ada dalam tubuh. Jika Anda memasukkannya dalam setiap olahan yang Anda buat dan memakannya, tubuh Anda akan menjadi lebih bugar dan tak mudah mengalami letih karena kehabisan energi. Hal ini menjadi kabar baik bagi Anda yang berprofesi sebagai atlet dan membutuhkan asupan energi yang selalu memadai.

Melancarkan peredaran darah

Dr. Handrawan mengatakan jintan hitam mengandung banyak asam amino yang melimpah. Kelengkapan asam amino yang ada di dalamnya juga memiliki peran yang berguna bagi tubuh. Salah satunya dapat mendorong kelancaran sistem peredaran darah dalam tubuh. Anda juga akan memiliki kekebalan tubuh yang lebih baik, sehingga tidak mudah mengalami gangguan penyakit.

Antiparasit

Jintan hitam juga dapat membuat sistem pencernaan berjalan lebih maksimal. Dengan adanya zat antiparasit di dalamnya membuat perut tak mudah sakit serta penyerapan zat gizi dalam tubuh bisa berjalan lebih maksimal. Dengan demikian, jintan hitam sangat baik untuk disajikan pada anak-anak yang lebih rawan mengalami cacingan.

Menyehatkan otak

Menurut Dr. Handrawan, jintan hitam mengandung zat khusus yang disebut sebagai asam linoleat dan asam linolenat. Secara umum kedua zat ini lebih dikenal sebagai omega-3 dan omega-6 yang berperan untuk meningkatkan kecerdasan otak. Dengan kedua zat ini pula, kesehatan otak lebih mudah terjaga. Anda dapat memberikan rempah ini pada anak-anak, tentunya dengan membuat masakan yang enak dan menyehatkan.
Selamat mencobanya ya, Bu.
(Sumber Sahabat Nestle)

No comments:

Post a Comment

LinkWithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...