15.2.15

5 Kebaikan Konsumsi Jahe Bagi Kesehatan Si Kecil

 

 Rempah ini memiliki banyak khasiat yang baik bagi tubuh. Yuk, simak apa saja khasiatnya bagi anak Anda

Bisa tertawa lepas dan bermain-main terus bersama teman-teman, si kecil begitu bersemangat menjalani aktivitasnya. Ini terjadi lantaran si kecil memiliki tubuh yang sehat dan bugar. Beda ceritanya jika si kecil sakit, dia hanya bisa tertidur lemas tak berdaya dengan sakitnya. Sebagai ibu Anda tentu tak pernah berharap si kecil sampai jatuh sakit. Supaya dia tetap sehat dan selalu ceria, berikan sumber makanan sehat baginya.
Salah satunya adalah jahe. Rempah ini memiliki banyak khasiat yang baik bagi tubuh. Yuk, simak apa saja khasiatnya bagi anak Anda.

Mencegah gangguan pencernaan

Jahe mengandung banyak serat yang baik untuk proses pencernaan. Rempah ini memiliki kandungan vitamin A, C, E, B dan beragam mineral seperti kalium dan fosfor. Zat gizi ini dapat berperan sebagai antioksidan yang baik untuk menjaga daya tahan tubuh. Di samping itu, serat yang ada di dalamnya dapat membantu mengoptimalkan proses penyerapan makanan, sehingga akan membuat si kecil jauh dari gangguan pencernaan.

Mencegah mual dan muntah

Mual dan muntah menjadi dua dampak buruk yang dialami si kecil manakala sedang masuk angin. Saat memakan jahe, tubuh menjadi lebih hangat dan bisa membuat kondisi si kecil kembali membaik. Lebih dari itu, konsumsi jahe juga dapat membuat perut si kecil lebih sehat, sehingga dia tidak mudah mengalami mual maupun muntah.

Mencegah peradangan

Seperti diketahui, jahe memiliki sifat anti inflamasi di dalamnya. Kelebihan ini akan menghindarkan si kecil dari risiko peradangan dan juga nyeri. Anda dapat menyajikannya dengan memasukkan ke dalam minuman teh. Jika merasa nyeri akibat kecapaian, rendamlah bagian yang nyeri tersebut pada baskom atau bak mandi yang sudah ditetesi minyak jahe. Lakukan selama 20 menit.

Meningkatkan daya tahan tubuh

Karena kandungan antioksidan jahe sangat melimpah, imunitas tubuh bisa semakin meningkat saat rutin mengonsumsi jahe. Kandungan mineral seperti seng dan kromium dapat melancarkan peredaran darah. Hasilnya suhu tubuh meningkat dan badan si kecil menjadi lebih sehat. Sajikan minuman jahe dengan sedikit perasan lemon. Kombinasi ini dapat meningkatkan peranan jahe sebagai sumber antioksidan.

Melancarkan peredaran darah

Rempah yang satu ini juga memiliki kemampuan meningkatkan sirkulasi darah. Jika darah dapat tersalurkan secara maksimal ke seluruh tubuh, maka metabolisme bisa berjalan lebih optimal. Efek baiknya, normalitas suhu tubuh selalu terjaga dan si kecil bisa memiliki tubuh sehat setiap saat. Selain dengan sajian minuman, jahe juga cocok untuk dijadikan bumbu rempah pelengkap masakan.

Luar biasa bukan khasiat jahe? Langsung buat sajian berbahan jahe yuk, Bu.
(Sumber Sahabat Nestle)

No comments:

Post a Comment

LinkWithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...